4 Fenomena Pemandangan Alam Jepang Yang Membuat Kamu Bersyukur

fenomena pemandangan alam di jepang

Pemandangan alam menjadi salah satu incaran bagi para traveller ketika berkunjung ke suatu negara. Dari alamlah Kamu bisa mendapatkan landscape yang sempurna dari sebuah fenomena alami sehingga membuat Kamu semakin bersyukur dapat menikmati keindahan yang menakjubkan yang diciptakan oleh Tuhan.
Termasuk juga beberapa pemandangan alam Jepang yang tentunya akan membuat Kamu semakin sadar akan kebesaran Tuhan. Fenomena pemandangan alam Jepang terindah yang akan dibahas dalam artikel ini mungkin tidak akan Kamu jumpai di negara lain. Setelah membaca artikel ini dijamin Kamu menjadi semakin tidak sabar mengunjungi negara sakura.

Berikut ulasan mengenai pemandangan alam Jepang yang akan membuatmu semakin bersyukur:

1. Fenomena bunga es di Danau Akan, Hokkaido.

Fenomena bunga es di Hokkaido
Fenomena bunga es di Hokkaido

Anda bisa melihat pemandangan alam Jepang yaitu bunga es yang ada di atas Danau Akan pada sekitar bulan Desember hingga Maret. Pada jangka waktu tersebut akan terbentuk bunga-bunga yang berasal dari uap air yang membeku sehingga menjadi kristal-kristal es yang cantik. Bunga es tersebut memenuhi seluruh permukaan danau dengan ukuran sebesar telapak tangan. Fenomena indah tersebut hanya bisa Anda saksikan pada waktu dini hari.

2. Tombolo atau gundukan di Pulau Shodoshima, Prefektur Kagawa.

Tombolo pemandangan alam di jepang
Tombolo pemandangan alam di jepang

Pemandangan alam Jepang di Pulau Shodoshima ini bisa Anda saksikan saat air laut mengalami surut dua kali dalam sehari. Saat air laut surut maka akan ada jalan yang terbuka yang menghubungkan daratan dengan sebuah pulau kecil yang terdekat. Jalan tersebut sering disebut sebagai jalan malaikat karena secara misterius akan terbuka dari tengah laut.

3. Debu berlian di Biei, Hokkaido.

Debu Berlian di Bei Hokaiddo
Debu Berlian di Bei Hokaiddo

Di sekitar Bulan Januari dan Februari pada dini hari jika suhu ada di bawah -16 derajat Celcius maka akan muncul fenomena pemandangan alam Jepang yang sangat cantik yaitu terbentuknya debu berlian di Biei.

Debu berlian merupakan Kristal es yang kecil dan terbentuk di udara. Disebut sebagai debu berlian karena sifatnya yang berkilauan di terpa sinar mentari pagi. Uniknya debu berlian tidak jatuh ke tanah dan terus melayang di udara. Pemandangan tersebut akan semakin menakjubkan jika tidak ada angin yang berhembus. Sebab akan muncul efek optic seperti pilar cahaya dari adanya sinar matahari.

4. Karpet dari bunga sakura di Taman Hirosaki , Prefektur Aomori.

karpet bunga sakura - fenomena alam jepang
jalur karpet bunga sakura

Jepang memang dikenal sebagai negara sakura. Pemandangan bunga sakura terindah di jepang, tepatnya di taman Hirosaki inilah tempat yang tepat untuk melihat bunga sakura yang jatuh dan menutupi seluruh parit luar dari Kastel Hirosaki sehingga Taman Hirosaki penuh dengan kelopak bunga yang berwarna merah muda sehingga disebut dengan karpet bunga sakura. Untuk melihat fenomena ini Anda harus mengunjungi Jepang tepatnya di Prefektur Aomori pada akhir April hingga awal Mei.

Itulah 4 fenomena pemandangan alam Jepang yang bisa membuat Anda semakin bersyukur bisa menikmati keindahan ciptaan Tuhan. Demikian, semoga bermanfaat.Yuk wisata kejepang dan buat Private tour mu sendiri

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *